Hadapi Manchester United di Wembley, Coventry City Siap Tampil

prediksibola855.info – Sebuah janji diberikan Mark Robins jelang laga Manchester United vs Coventry City. Manajer The Sky Blues itu menegaskan timnya akan berjuang hingga akhir di partai semifinal FA Cup tersebut.

Coventry City sukses menghadirkan kejutan di musim 2023/2024. Mereka berhasil melaju hingga babak semifinal Piala FA 2023/2024 usai mengalahkan Wolverhampton di perempat final.

Di laga semifinal nanti, Coventry City akan berhadapan dengan salah satu raksasa Inggris. Mereka akan berhadapan dengan Manchester United di Wembley pada hari Minggu (21/4/2024).

Robins menegaskan timnya akan tampil all-out melawan MU di laga ini. “Bisa lolos ke semifinal merupakan sebuah pencapaian yang luar biasa bagi tim kami,” buka Robins dalam konferensi persnya baru-baru ini.

Simak komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.

Berikan yang Terbaik

Menurut Robins, sangat jarang tim sekelas Coventry bisa menembus semifinal FA Cup. Jadi ia ingin anak asuhnya tampil dengan performa terbaik mereka di laga ini.

“Para fans kami bahagia karena kami bisa bermain di stadion nasional melawan Manchester United. Kami tidak bisa mendapatkan laga yang lebih besar ketimbang ini,” sambung Robins.

“Ini adalah kesempatan yang brillian bagi kami dan seluruh kota sangat antusias akan laga ini. Dunia akan menyaksikan kami bermain, jadi para pemain kami akan memberikan yang terbaik di laga ini.”

Manchester United Bukan Lawan yang Enteng

Lebih lanjut, Robins enggan meremehkan Manchester United yang belakangan lagi berada dalam periode yang buruk. Ia menilai Setan Merah tetap jadi tim yang diunggulkan untuk lolos ke final.

“Orang-orang banyak membicarakan Man United, terutama karena mereka gampang membiarkan tim lawan melepaskan tembakan ke gawang mereka. Namun tim ini dipenuhi banyak pemain bertalenta,” sambung Robins.

“Kami tahu betul bahwa mereka jauh lebih diunggulkan ketimbang kami. Ketika mereka berada di performa terbaik mereka, mereka bisa mengalahkan siapapun,” pungkasnya.

Wajib Menang

MU sendiri dipastikan akan tampil all-out di laga ini.

Setan Merah ingin menutup musim 2023/2024 dengan trofi juara sehingga mereka wajib memenangkan laga ini agar lolos ke babak final.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *